Bagaimana pendapatmu terkait kemerdekaan yang diraih oleh bangsa Indonesia

Bagaimana pendapatmu terkait kemerdekaan yang diraih oleh bangsa Indonesia

✅ Jawaban Terverifikasi Ahli

 

Daftar Isi

Jawaban

Kemerdekaan yang diraih oleh bangsa Indonesia adalah hasil jerih payah dan perjuangan bangsa Indonesia dan merupakan sebuah anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa.

 

Perjuangan bangsa Indonesia bukanlah hasil pemberian dari negara lain, oleh karena itu sebagai warga negara Indonesia harus bangga dan tetap menjaga keutuhan dan persatuan negara Indonesia dengan turut berkontribusi dalam memajukan dan mengharumkan nama bangsa.

 

Perjuangan para pahlawan tanpa kenal lelah dan putus asa harus dipertahankan dan dijaga dengan membangun bangsa agar lebih maju dan bisa setara dengan bangsa dan negara-negara maju di dunia.

 

Pembahasan

Sebagaimana tertuang dalam alinea pertama Pembukaan UUD 1945 menyatakan bahwa kemerdekaan merupakan hak setiap bangsa. Oleh karena itu, Indonesia juga berhak memerdekaan diri dari penjajahan kala itu.

 

Setelah memproklamirkan kemerdekaan pada 17 Agustus 1945, Indonesia dihadapkan pada situasi mempertahankan kemerdekaan Indonesia, terutama dari Belanda yang ingin menanamkan kekuasaannya kembali.

 

Tercatat, terjadi perang kemerdekaan sejak 1945-1950 dimana Indonesia melakukan perang terbuka untuk mencegah Belanda kembali berkuasa. Selain itu, Indonesia melakukan upaya-upaya diplomasi untuk mendapatkan pengakuan negara lain sebagai negara merdeka. Sejak 1945-1949, terjadi Perjanjian Hooge Veluwe, Perjanjian Linggarjati, Perjanjian Renville, hingga Konferensi Meja Bundar dengan tujuan mengakhiri kekuasaan Belanda.

Baca Juga:  Suku yang dapat dijumpai di daerah jawa barat yaitu

Check Also

Penjelajahan samudera diawali dengan adanya perjanjian tordesillas. Melalui perjanjian ini ditetapkan bahwa bangsa portugis berlayar ke arah timur mengitari pantai barat Afrika.

Penjelajahan samudera diawali dengan adanya perjanjian tordesillas. Melalui perjanjian ini ditetapkan bahwa bangsa portugis berlayar ke arah

Pada artikel kali ini, akan membahas jawaban untuk sebuah pertanyaan yang berbunyi penjelajahan samudera diawali …